Sidoarjo, Jawa Timur (ANTARA) - Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan Jawa Timur II memperkuat layanan dan edukasi perpajakan kepada para wajib pajak (WP) di era implementasi Coretax DJP melalui Relawan Pajak untuk Negeri (Renjani).
Kepala Bidang Penyuluhan Pelayanan dan Hubungan Masyarakat (P2Humas) Kanwil DJP Kemenkeu Jawa Timur II Heru Susilo menyatakan Kanwil DJP Kemenkeu Jatim II telah merekrut 526 relawan yang berasal dari 24 Tax Center perguruan tinggi yang bermitra dengan Kanwil DJP Kemenkeu Jawa Timur II.
"Relawan-relawan tersebut tersebar di wilayah Sidoarjo, Gresik, Lamongan, Tuban, Jombang, Mojokerto, Madiun, Bangkalan, Pamekasan, Sampang, Sumenep hingga Ponorogo dan Magetan untuk mengedukasi dan melayani masyarakat tentang implementasi Coretax," kata Heru di Sidoarjo, Jumat.
Ia menjelaskan Program Renjani merupakan bagian dari strategi DJP dalam memperluas metode penyuluhan dan asistensi perpajakan melalui kolaborasi dengan pihak ketiga khususnya perguruan tinggi di berbagai kota di Indonesia.
Ia menuturkan program tersebut dikembangkan melalui platform Renjani (Relawan Pajak untuk Negeri) yang terintegrasi dengan sistem edukasi perpajakan DJP.
Pada 2026, Relawan Pajak Renjani dilibatkan secara aktif dalam memberikan layanan kepada WP untuk pelaporan Surat Pemberitahuan Tahunan (SPT) melalui Coretax DJP.
Selain berkontribusi bagi DJP dan masyarakat, Program Relawan Pajak Renjani juga memberikan manfaat bagi para mahasiswa relawan melalui peningkatan pengetahuan perpajakan, pengembangan keterampilan komunikasi dan analisis, perluasan jejaring profesional, serta penambahan pengalaman praktis sebagai bekal karier di bidang perpajakan dan keuangan.
Kanwil DJP Jawa Timur II berharap sinergi antara DJP, perguruan tinggi dan masyarakat dapat terus diperkuat guna meningkatkan literasi dan kepatuhan pajak, sekaligus mendukung kelancaran pelaporan SPT Tahunan melalui Coretax pada tahun pertama implementasinya.
Baca juga: DJP Jatim dan Kejati Jatim bersinergi dorong penerimaan negara
Baca juga: DJP Jatim blokir rekening 3.443 penunggak pajak
Baca juga: Penerimaan pajak Kanwil DJP Jatim II tumbuh 11,54 persen
Pewarta: Astrid Faidlatul Habibah/Fahmi Alfian
Editor: Agus Salim
Copyright © ANTARA 2026
Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.






































