Jakarta (ANTARA) - Pergantian tahun kerap menjadi momen yang tepat untuk menyusun resolusi dan menata kembali arah hidup. Menjelang Tahun Baru 2026, banyak orang mulai menetapkan target yang diharapkan bisa membawa perubahan positif, baik dalam aspek kesehatan, karir, maupun kehidupan pribadi.
Namun, resolusi yang terlalu tinggi sering kali sulit dijalankan. Karena itu, memilih resolusi tahun baru yang realistis dan mudah diterapkan menjadi langkah awal agar perubahan tersebut dapat bertahan sepanjang tahun.
Berikut ini sejumlah resolusi beserta tipsnya, untuk menyambut Tahun Baru 2026 yang dinilai realistis dan mudah diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, sebagaimana dirangkum dari berbagai sumber.
Resolusi Tahun Baru 2026
Resolusi merupakan bentuk komitmen pribadi yang disertai tujuan jelas serta langkah nyata untuk mencapainya dalam jangka waktu tertentu. Agar resolusi Tahun Baru 2026 tidak sekadar menjadi wacana, diperlukan pendekatan yang realistis dan sesuai dengan kondisi diri. Berikut sejumlah resolusi yang bisa diterapkan secara bertahap dan mudah dijalankan:
1. Mengurangi konsumsi minuman manis
Mengurangi asupan minuman bergula menjadi langkah bijak karena kebiasaan tersebut berkaitan dengan risiko obesitas, perlemakan hati, penyakit jantung, resistensi insulin, hingga masalah gigi. Berdasarkan informasi dari Healthline, pengurangan secara bertahap dinilai lebih efektif untuk membentuk kebiasaan jangka panjang.
2. Lebih sedikit duduk, lebih banyak bergerak
Rutinitas kerja sering membuat seseorang duduk terlalu lama. Padahal, kebiasaan ini dapat berdampak buruk bagi kesehatan dan dikaitkan dengan peningkatan risiko berbagai penyakit. Menargetkan untuk lebih sering bergerak, seperti berjalan singkat atau peregangan ringan, merupakan resolusi sederhana yang mudah disesuaikan dengan aktivitas harian.
3. Menjalani proses dengan pola pikir positif
Alih-alih terpaku pada hasil instan, membangun resolusi dengan menghargai setiap proses yang dijalani dapat membantu menjaga konsistensi dan motivasi dalam jangka panjang.
4. Menghentikan dialog negatif dengan diri sendiri
Pola pikir negatif dapat melemahkan rasa percaya diri dan kesehatan mental. Oleh karena itu, menjadikan kebiasaan berbicara positif kepada diri sendiri sebagai resolusi tahun baru dapat membantu memperkuat citra diri dan menciptakan dampak baik bagi lingkungan sekitar.
5. Melakukan aktivitas yang bermakna
Mengisi waktu dengan kegiatan yang memberi nilai dan makna, seperti menjadi relawan, belajar hal baru, atau menekuni hobi, dapat meningkatkan kepuasan hidup secara emosional.
6. Lebih bijak mengelola keuangan
Menabung secara rutin dan mengurangi pengeluaran yang tidak perlu menjadi resolusi penting untuk membangun kestabilan finansial. Disiplin dalam mengatur anggaran dapat membantu mencapai tujuan keuangan jangka panjang.
7. Kesehatan Fisik
Membangun rutinitas olahraga yang konsisten, meski hanya 10 menit per hari, sudah memberikan dampak positif. Perbaiki pola makan dengan memperbanyak konsumsi sayur dan buah, mengurangi makanan cepat saji, serta memastikan waktu istirahat yang cukup. Pemeriksaan kesehatan berkala juga penting dilakukan tanpa menunggu sakit. Selain itu, biasakan membawa botol minum agar kebutuhan cairan tubuh terpenuhi.
8. Pengembangan diri dan karir
Tahun 2026 bisa menjadi momentum untuk meningkatkan keterampilan. Mengikuti kelas daring, workshop, atau mempelajari skill baru seperti desain, fotografi, atau video editing dapat menambah nilai diri. Membiasakan membaca buku, minimal satu judul per bulan, serta membangun portofolio digital juga dapat membuka peluang baru dalam karier.
9. Keuangan yang lebih sehat
Memperbaiki kondisi finansial sering menjadi resolusi utama banyak orang. Mulailah dengan menyisihkan minimal 10 persen penghasilan untuk tabungan, membangun dana darurat, atau mencoba investasi skala kecil. Mencatat pengeluaran dan mengurangi belanja impulsif dapat membantu menjaga keuangan tetap terkendali.
10. Membangun hubungan sosial yang berkualitas
Mengurangi konflik yang tidak perlu dan fokus pada lingkungan yang sehat dapat meningkatkan kualitas hidup. Luangkan waktu bersama keluarga tanpa gangguan gawai, perbaiki kemampuan komunikasi, dan berani menjaga jarak dari hubungan yang tidak sehat. Menyapa orang tua secara rutin, meski tanpa alasan khusus, juga merupakan bentuk perhatian yang bermakna.
11 Kualitas tidur yang lebih baik
Tidur memegang peran penting dalam menjaga kesehatan secara keseluruhan. Kurang tidur dapat meningkatkan risiko kenaikan berat badan, penyakit jantung, hingga gangguan mental. Oleh karena itu, mengevaluasi jadwal harian dan gaya hidup menjadi langkah penting untuk meningkatkan durasi dan kualitas tidur.
Tips agar resolusi tahun baru bisa terwujud
1. Susun resolusi 2026 yang masuk akal dan terukur
Kesalahan yang kerap terjadi saat membuat resolusi adalah menetapkan target terlalu tinggi tanpa strategi yang jelas. Daripada langsung memasang tujuan besar, lebih baik memecahnya menjadi tahapan kecil yang realistis dan bisa dicapai secara bertahap.
2. Jadikan resolusi sebagai rutinitas
Resolusi akan sulit terwujud jika hanya menjadi wacana. Agar tetap konsisten, ubahlah target tersebut menjadi kebiasaan sederhana yang dilakukan secara rutin, baik harian maupun bulanan. Beberapa cara yang bisa membantu antara lain:
• Menuliskan resolusi dan menempelkannya di tempat yang mudah terlihat
• Mengatur pengingat mingguan atau bulanan
• Mencatat perkembangan melalui jurnal atau aplikasi pencatat aktivitas
Semakin sering resolusi diingat, semakin besar peluang untuk menjalaninya secara konsisten.
3. Ciptakan lingkungan yang mendukung
Lingkungan sekitar memiliki pengaruh besar terhadap keberhasilan resolusi. Berada di tengah orang-orang yang memiliki tujuan sejalan dapat membantu menjaga motivasi dan semangat untuk terus melangkah.
4. Siapkan diri menghadapi tantangan sejak awal
Banyak resolusi kandas bukan karena tujuannya keliru, melainkan karena kurangnya kesiapan menghadapi godaan dan hambatan. Mengidentifikasi potensi kendala sejak awal serta menyiapkan solusi akan membantu resolusi tetap berjalan.
5. Lakukan evaluasi bersama orang terpercaya
Berbagai penelitian menunjukkan bahwa resolusi lebih mudah tercapai ketika progresnya dibagikan kepada orang lain. Adanya pihak yang memantau perkembangan akan menumbuhkan rasa tanggung jawab dan mendorong eksekusi yang lebih nyata.
Baca juga: Sambut Tahun Baru 2026, KAI Group Perpanjang Jam Operasional Sejumlah Layanan Perkotaan
Baca juga: Sudinhub Jaksel kerahkan 116 personel jaga malam tahun baru
Baca juga: Anggota DPR imbau publik pantau informasi BMKG di liburan tahun baru
Pewarta: Sean Anggiatheda Sitorus
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2025
Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

3 days ago
15






































