Jakarta (ANTARA) - Churros dikenal sebagai camilan khas Spanyol yang kini semakin populer di Indonesia karena rasanya yang renyah di luar, lembut di dalam, dan berpadu sempurna dengan taburan gula atau saus cokelat.
Menariknya, resep membuat churros ternyata tidak serumit yang dibayangkan. Dengan bahan sederhana dan langkah yang mudah diikuti, camilan lezat ini bisa dibuat sendiri di rumah tanpa perlu alat khusus.
Cocok disajikan sebagai teman minum teh, camilan keluarga, hingga ide jualan rumahan, churros menjadi pilihan tepat bagi siapa saja yang ingin menghadirkan camilan spesial dengan cara praktis.
Berikut ini resep dan cara membuat Churros, dengan mudah.
Baca juga: Resep "Peanut Butter Chocolate Chips", kudapan sehat hanya lima bahan
Resep dan cara membuat churros
Bahan
• 75 gram tepung terigu
• 40 gram mentega
• 125 ml air
• 1 sdm gula pasir
• 1 sdt garam
• 1 butir telur
Pelengkap
• 1 sdt kayu manis bubuk
• 3 sdm gula katsor
• 1 bungkus coklat batang
• 7 sdm minyak sayur
Cara membuat
1. Siapkan panci, lalu masukkan air, gula, garam, dan mentega. Masak hingga mendidih.
2. Setelah mendidih, matikan api, masukkan tepung terigu, lalu aduk hingga adonan tercampur rata. Nyalakan kembali api dan masak adonan selama sekitar dua sampai tiga menit sambil terus diaduk.
3. Siapkan wadah atau saringan untuk meniriskan churros setelah digoreng.
4. Sambil menunggu adonan agak dingin, siapkan cokelat leleh. Masukkan cokelat dan minyak ke dalam wadah, lalu panaskan di atas api sedang.
5. Biarkan cokelat meleleh, kemudian aduk perlahan hingga tercampur rata dan matang.
6. Setelah cokelat siap, matikan api dan sisihkan.
7. Ketika adonan churros sudah tidak panas, tambahkan telur, lalu aduk hingga tercampur rata. Pastikan teksturnya tidak terlalu encer.
8. Masukkan adonan ke dalam piping bag, potong ujungnya, dan pasang spuit agar adonan mudah dibentuk.
9. Panaskan minyak dengan api sedang. Semprotkan adonan ke dalam minyak panas sesuai panjang yang diinginkan, lalu potong menggunakan gunting.
10. Goreng hingga churros berwarna kuning keemasan, kemudian angkat dan tiriskan.
11. Taburi churros dengan campuran gula kastor dan kayu manis bubuk agar rasanya semakin nikmat.
12. Churros siap disajikan bersama cokelat leleh.
Baca juga: 3 resep kue dalam mug yang nikmat untuk hidangan penutup instan
Baca juga: Kenalan dengan kenari maluku yang cocok diolah jadi beragam makanan
Baca juga: Resep kreasi "whipped cream" dan kopi
Pewarta: Sean Anggiatheda Sitorus
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2026
Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

1 day ago
8



































