Moskow (ANTARA) - Presiden Dewan Eropa Antonio Costa pada Rabu mengatakan bahwa ancaman apa pun terhadap kedaulatan dan integritas teritorial negara anggota Uni Eropa sama sekali tidak dapat diterima.
"Kami ingin berkomunikasi dengan mitra AS kami, tetapi kami harus bersikap tegas. kata Costa dalam sidang pleno Parlemen Eropa di Strasbourg, menanggapi ketegangan baru-baru ini antara Amerika Serikat dan Denmark terkait Greenland.
Costa menegaskan bahwa ancaman terhadap kedaulatan dan integritas teritorial negara anggota kami sama sekali tidak dapat diterima.
Sementara itu, persatuan NATO sedang dipertanyakan, di tengah kewajiban melindungi kepentingan anggotanya, Uni Eropa tetap harus berhati-hati menavigasi situasi diplomatik yang rumit dengan sekutu utama, tambah presiden dewan tersebut.
Greenland adalah bagian dari Kerajaan Denmark. Namun, Presiden AS Donald Trump berulang kali menyatakan bahwa Greenland harus bergabung dengan AS, dengan alasan pentingnya strategis pulau-pulau tersebut untuk keamanan nasional.
Menanggapi pernyataan Trump, otoritas Denmark dan Greenland telah memperingatkan Washington agar tidak merebut pulau itu, dan menegaskan bahwa integritas teritorial mereka harus dihormati.
Sumber: Sputnik
Baca juga: Sekjen NATO enggan komentari isu Greenland
Baca juga: PBB kembali tegaskan Greenland milik Denmark
Penerjemah: Yoanita Hastryka Djohan
Editor: Aditya Eko Sigit Wicaksono
Copyright © ANTARA 2026
Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

2 days ago
3






































