Wakil Ketua III DPRD Sulawesi Barat (Sulbar) Abdul Rahim terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) Desa Bersatu Sulbar periode 2024-2029.
Rahim terpilih secara aklamasi melalui Musyawarah Fasilitator Pembentukan Desa Bersatu Provinsi Sulawesi Barat di Ballroom Hotel Meganita, Mamuju, Sabtu (10/8/2024).
Hadir pada musyawarah I tersebut di antaranya Ketua Umum Desa Bersatu Muhammad Asri Anas, Wakil Ketua II DPRD Sulbar Abdul Halim, Anggota DPRD Sulbar Andi Muhammad Qusyairi, pengurus inti APDESI provinsi dan kabupaten, pengurus inti ABPEDNAS provinsi/kabupaten, PPDI, PABPDSI, dan Sahabat Desa Nusantara.
Dalam sambutannya, Abdul Rahim merasa berterima kasih telah diberi kesempatan sebagai ketua pertama DPD Desa Bersatu di Sulawesi Barat.
Menurut legislator Partai NasDem ini, jabatan itu sebagai karunia sekaligus menjadi sebuah ujian.
"Saya sadari jabatan di organisasi Desa Bersatu sungguh berat dan tidak mudah, apalagi organisasi ini baru terbentuk di level nasional dan daerah. Tetapi seberat apapun, kalau semua pihak bergandengan tangan dan tanggung jawab di pundak semua, akan terasa mudah karena ini muaranya mengantarkan desa yang mandiri, kuat, dan berdaulat," ujar Rahim.
Dia menambahkan, dirinya akan mencurahkan kemampuan untuk berkontribusi bagi kemajuan desa melalui organisasi Desa Bersatu dan mempersiapkan kepengurusan di tingkat provinsi dan seluruh kabupaten di Sulawesi Barat.
"Tentu kami segera membentuk tim perumus yang akan memberikan masukan dan pertimbangan terkait struktur, agenda prioritas, dan sejumlah hal penting lainnya, dan ini yang terpenting memperjuangkan alokasi kebijakan anggaran baik di tingkat provinsi maupun kabupaten," kata Rahim.
Sementara Ketua Umum DPP Desa Bersatu, Muhammad Asri Anas, meminta Ketua DPD Desa Bersatu Sulawesi Barat segera mempersiapkan pelantikan yang sedianya juga dirangkaikan dengan Rapat Kerja Daerah (Rakerda).
"Bagaimana para ketua organisasi desa ini menurunkan ego masing-masing untuk memajukan organisasi Desa Bersatu. Kiranya segera mempersiapkan pelantikan yang dirangkaikan dengan rakerda. Saya akan upayakan dihadiri oleh menteri dengan kapasitasnya memberikan pengarahan ke aparat desa," ujar Asri Anas.
Sebelumnya, Penjabat Gubernur Sulawesi Barat Bahtiar Baharuddin mengapresiasi komitmen DPP Desa Bersatu membentuk pengurus daerah Desa Bersatu di Sulbar.
Bahtiar berharap organisasi Desa Bersatu fokus bekerja sama dalam meningkatkan kedaulatan pangan Sulbar.
"Jangan lagi beli komoditi pangan dari luar, harus sampai pada level berdaulat," ucap Bahtiar.